close
Sumber Foto: Arab News/AFP

Dengan rezim Iran dan Rusia yang terkena sanksi lebih lanjut dari Barat, khususnya AS, keduanya menjadi lebih dekat secara militer, politik dan ekonomi daripada sebelumnya.

Salah satu kepentingan bersama antara Moskow dan Teheran adalah keinginan untuk mengimbangi dan bahkan menjegal kebijakan luar negeri Eropa dan AS, terutama pada saat-saat kritis ini.

Secara militer, rezim Iran terus memasok drone kepada Rusia. Meskipun ada beberapa laporan bahwa drone Iran telah gagal, Wall Street Journal bulan lalu mengonfirmasi bahwa “Rusia telah menimbulkan kerusakan serius pada pasukan Ukraina dengan drone Iran yang baru-baru ini diperkenalkan.” Ini karena drone Iran terbukti sangat sulit untuk ditembak jatuh.

Rusia jadi lebih condong ke arah Teheran akibat drone ini. Penggunaan drone Iran oleh Rusia telah menyebabkan kematian banyak orang Ukraina. Meningkatnya penggunaan drone Mohajer dan Shahed Iran telah mengakibatkan Ukraina meminta dukungan. Kol. Rodion Kulagin dari tentara Ukraina menyatakan bahwa dia “berharap AS dan sekutunya dapat memberi Ukraina teknologi anti-drone yang lebih maju, atau akan turun tangan untuk mengganggu pengiriman drone Iran ke Rusia.

Perlu dicatat bahwa, dengan memasok drone ke Rusia, rezim Iran kemungkinan membantu Moskow menghemat biaya dan mencetak kemenangan di Ukraina. Serhiy Bratchuk, juru bicara administrasi regional Odesa, memperingatkan: “(Rusia) sedang mencoba untuk menghemat rudal. Rudal (drone) ni jauh lebih murah, mereka dapat digunakan lebih sering dan berpasangan. Kami melihat bahwa musuh bahkan dapat meluncurkan beberapa drone kamikaze ini untuk satu serangan.”

Kepentingan kritis dan umum lainnya antara Rusia dan sikap teokratis Iran adalah menghindari sanksi Barat yang telah menimbulkan kerusakan pada ekonomi kedua negara. Hal ini menyebabkan meningkatnya perdagangan antara Moskow dan Teheran. Perdagangan antara kedua negara naik 81 persen ke rekor $3,3 miliar pada tahun 2021. Mereka berencana untuk meningkatkan perdagangan 300 persen lagi menjadi $10 miliar per tahun.

Pada bulan Mei, Rusia mengonfirmasi bahwa hal itu memperkuat perdagangannya dengan Iran. “Kami berada di jalur yang tepat untuk meningkatkan perdagangan, ekonomi, logistik, investasi, keuangan, kerja sama perbankan, terlepas dari tekanan yang belum pernah terjadi sebelumnya yang dialami Rusia,” kata Wakil Perdana Menteri Alexander Novak kepada bisnis di Teheran.

Sementara itu, rezim Iran mengandalkan Rusia untuk membantunya mendapatkan kesepakatan nuklir yang menguntungkan. Ketika hadir dalam negosiasi nuklir, Moskow telah membalas budi atas Teheran dengan memihak padanya dan tampak membantunya mendapatkan lebih banyak konsesi dari kekuatan Barat. Kepala negosiator Rusia, Mikhail Ulyanov memuji “rekan-rekan” Iran-nya dengan menyatakan, “Saya benar-benar tulus dalam hal ini ketika saya mengatakan bahwa Iran mendapat lebih dari yang bisa diharapkan (dari pemerintahan Biden).”

Para pemimpin Iran menjadi berani karena tindakan mereka belum ditangani secara paksa oleh AS dan sekutu Eropanya, yang tampaknya khawatir bahwa tindakan keras dapat menggagalkan prospek untuk menghidupkan kembali kesepakatan nuklir. Seperti yang ditunjukkan oleh Perwakilan AS Michael McCaul, “Ketika Anda memproyeksikan kekuatan, Anda meraih kedamaian. Ketika Anda memproyeksikan kelemahan seperti ini, bagaimana negara mana pun dapat melihat kinerja ini dan tidak memikirkan kelemahan dan mungkin ketidakmampuan? Dan itu mengundang agresi ini.”

Inilah sebabnya mengapa pemerintahan Biden seharusnya tidak mempercayai Rusia sebagai satu-satunya negara yang ditugaskan untuk mengawasi kepatuhan rezim Iran terhadap kesepakatan nuklir dan menjaga keamanan uranium yang sangat diperkaya Iran—sehingga memungkinkan Moskow untuk mengembalikannya ke Iran jika para mullah memintanya. Ada penentangan yang kuat terhadap ketentuan semacam itu di Kongres AS, seperti yang ditulis oleh 50 anggota parlemen bipartisan bulan lalu kepada Presiden Joe Biden: “Kami sangat mendesak pemerintah Anda untuk tidak mengizinkan Rusia menjadi penerima uranium yang diperkaya Iran atau memiliki hak untuk melakukan kerja nuklir dengan Republik Islam, termasuk kontrak $10 miliar untuk memperluas infrastruktur nuklir Iran.”

Singkatnya, Rusia dan rezim Iran meningkatkan hubungan di semua tingkatan. Barat harus berdiri teguh melawan hubungan yang berkembang ini.

Penulis: Dr. Majid Rafizadeh
Ia adalah ilmuwan politik Iran-Amerika lulusan Harvard.

Penerjemah: Muhajir Julizar
Editor:
Nauval Pally Taran

Sumber: Arab News

Tags : Amerika SerikatbaratglobaliranMiliterPerangpolitikrusia

The author Redaksi Sahih